Honda lovers,
Setelah ditunggu tunggu akhirnya PT Astra Honda Motor (AHM) melepas warna dan striping terbaru Honda Tiger 2012. Melalui perubahan ini, tipe double headlight sudah tidak diproduksi lagi sehingga hanya tipe single headlight yang dipasarkan.
Pilihan warna Honda Tiger 2012:
- Trust Violet (warna baru)
- Unity Black
- Respect Red
- Loyal White
- Honda Tiger Trust Violet
- Honda Tiger Unity Black
- Honda Tiger Respect Red
- Honda Tiger Loyal White
Honda Tiger sejak tahun 1993 telah terjual lebih dari 440,000 unit. Motor ini hadir untuk konsumen Indonesia yang berani tampil beda, menyukai petualangan, berani tampil beda, dan menyukai turing.
Beberapa fitur Honda Tiger:
- Suspensi ganda dengan reservoir tank yang dapat meredam getaran lebih sempurna untuk kenyamanan berkendara di berbagai medan jalan, termasuk untuk perjalanan jarak jauh dan touring.
- Rem cakram hidrolik depan dan belakang.
- Lampu stop LED 6 titik di bagian belakang menghasilkan sinyal pencahayaan yang lebih jelas bagi kendaraan di belakangnya.
- Separated Rear Grip untuk memberikan kenyamanan dan keamanan saat berbocengan.
Rekap Perubahan Honda Tiger 2012:
- Tambahan warna terbaru Trust Violet melengkapi warna yang sudah ada (Unity Black, Respect Red dan Loyal White)
- Harga tetap sama
- Kini Honda Tiger hanya hadir dalam pilihan single headlight (1 mata lampu di depan). Tipe double headlight sudah tidak dipasarkan lagi.
Salam Satu Hati
bisakan tiger double headight dirubah ke single headligt<berapa biayanya?
Untuk ini maaf Pak kami tidak bisa melakukannya. Mungkin bapak mau bertanya ke toko toko variasi
Dulu pertama lihat tiger tahun 1998. memang motor paling mantab di jamannya. sekarang nggak lagi. ilfil dan sedih ngelihatnya. ahm terlalu buta ama tuli kepada konsumen untuk membikin tiger benar benar jadi “macan” lagi di indonesia. berani taruhan, pasti penjualan tiger akan digerus oleh pabrikan lain. kualitas tiger sudah terlalu parah. body gitu gitu aja, mesin cuma ditambah hsas aja udah gembar gembor seakan teknologi kelas wahid. ban? pelit amat, dr dulu ukurannya kecil ajah. untung aja 3S honda jalan, kalu tidak, walah… pasti ga akan laku tuh tiger.
honda megapro tiap keluar dengan model baru, tapi kenapa Honda tiger modelnya begitu begitu saja,hanya striping saja yang beda.
mungkin model dan bentuknya bisa berubah seperti yang di gembor gemborkan dan gambarnya telah ada di internet.
semoga ini bisa menjadi masukan yang berarti untuk Honda.
Salam One Hearth.
Famz