New Honda Scoopy FI resmi diluncurkan PT Astra Honda Motor pada tanggal 8 Februari 2013 dengan desain baru retro stylish dengan teknologi injeksi PGM-FI dan berbagai fitur baru terbaik di kelasnya.
Kami sangat bangga Honda Scoopy telah diterima dengan baik dan menjadi Raja Retro AT. Tantangan kami adalah menciptakan nilai tambah baru untuk pasar sepeda motor Indonesia. Kali ini, New Honda Scoopy – FI memiliki inovasi berkelanjutan. Tidak hanya desain yang fashionable tetapi juga banyak fitur dengan kemasan teknologi inovatif, hal ini memberikan nilai tambah yang besar untuk konsumen. – President Director AHM Yusuke Hori.
Pilihan warna New Honda Scoopy FI
New Honda Scoopy FI ini hadir dalam 2 tema berbeda – Sporty & Stylish.
New Scoopy FI tema sporty menggunakan stripe asimetri dan hadir dalam 2 pilihan warna:
- Cosmo Cream
- Metro Black
- Honda Scoopy FI Sporty Cosmo Cream
- Honda Scoopy FI Sporty Metro Black
New Scoopy FI tema stylish hadir dalam 3 pilihan warna:
- Chic Cream
- Fancy Black
- Vogue Red
- Honda Scoopy FI Stylish Chic Cream
- Honda Scoopy FI Stylish Fancy Black
- Honda Scoopy FI Stylish Vogue Red
Fitur andalan New Honda Scoopy FI
New Honda Scoopy FI dirilis dengan mesin 110cc berteknologi injeksi PGM-FI yang memberikan performa bertenaga, lebih irit dan lebih ramah lingkungan. Dengan teknologi injeksi PGM-FI, motor ini memberikan konsumsi bahan bakar paling efisien di kelasnya yakni 56 km/liter atau lebih hemat 26% dibandingkan dengan generasi sebelumnya (metode ECE R40) dan sesuai dengan standar emisi EURO2.
Berikut adalah beberapa fitur andalan New Honda Scoopy FI:
- Projector Headlight yang membuat sorot lampu utama New Scoopy FI menjadi lebih terang – Terobosan pertama di segmen skutik.
- Desain lampu sein yang terbaru menyatu dengan body yang membuat penampilan lebih stylish.
- Bagasi baru terluas di kelasnya berukuran 15,4 liter (6x lebih besar dari generasi Scoopy sebelumnya dan mampu menyimpan helm Scoopy standar pabrik).
- Seat opener – tombol pembuka jok yang menyatu dengan kunci kontak magnetic sehingga menawarkan kenyamanan dan kepraktisan dalam mengoperasikannya.
- Desain berkendara untuk kenyamanan anda: tempat duduk yang lebih lebar, step floor yang lebih besar, ruang lutut yang lebih luas dan ketinggian tempat duduk yang lebih rendah.
- Side stand switch – teknologi standar samping otomatis dimana mesin tidak dapat dinyalakan apabila standar samping dalam posisi turun
- Brake Lock – mencegah motor loncat saat dinyalakan.
- Magnetic key shutter – pengaman kunci bermagnet yang efektif mencegah pencurian.
New Honda Scoopy FI siap untuk mengukuhkan posisinya sebagai Raja Skutik Retro Indonesia.
Lihat disini untuk harga cash dan kredit terbaru dan terupdate New Honda Scoopy FI.
Untuk motor Scoopy FI inden berapa lama ?
Selamat Siang,
Untuk type Scoopy FI indent kurang lebih 1 minggu.
Terima kasih
harganya berapaan??
Ibu Puspa,
Untuk daftar harga type Scoop y FI ibu bisa melihat pada halaman ini https://www.hondacengkareng.com/motor/honda-scoopy/#harga
Terima kasih
Kapan honda mega pro pakai injeksi ya…?
Pak Mus,
Mohon maaf Pak,kami belum mengetahui hal tersebut.
Terima kasih
mengapa harus indent?
Pak Galung,
Karena untuk Distribusinya terbatas dan peminatnya banyak.
Terima kasih
dear honda cengkareng
dear honda cengkareng
saya berminat membeli sccopy fi yang berwarna chic cream,apakah ready stock? terima kasih
Pak Very,
Untuk type Scoopy FI warna Chic Cream tidak ready stock,harus indent terlebih dahulu kurang lebih 1-2 minggu.
Terima kasih
Untuk Mei ini Α̲̅ϑα̲̅ scopy Fi Sporty yg ready tidak, warna apa pun tidak masalah. Jika ad tolong hubungi saya 02180251xxx
Pak Rendy,
Untuk type Scoopy FI tidak ready stock harus indent terlebih kurang lebih 1-2 minggu.
Terima kasih
ada tidak warna lain selain warna yang dipajang,saya liat di internet ternyata ada berbagaiwarna untuk scoopy injeksi typenya juga banyak ada yang vivid me,active boy,dan prestige guy… bisa ga pesan yang vivid me warna biru muda. tolong jawabanya yah..
makasih..
Ibu Silvia,
Untuk type Scoopy FI yang ada hanya type ini aja,untuk selengkapnya bisa di lihat pada halaman ini https://www.hondacengkareng.com/motor/honda-scoopy/
Terima kasih
Dear Honda Cengkareng
Apakah Honda CB150R dan Scoopy F1 metro black ready stock
Pak Fajar,
Untuk type CB 150 R dan Scoopy tidak ready stock harus indent terlebih dahulu.
Terima kasih
Apa mesinnya sama dgn mesin honda beat?
Pak Ibi,
Untuk mesin type Beat FI dan Scoopy FI berbeda.
Bapak bisa melihat specifikasi type Beat FI pada halaman ini https://www.hondacengkareng.com/motor/honda-beat/
dan type Scoopy FI pada halaman ini https://www.hondacengkareng.com/motor/honda-scoopy/
Terima kasih
gan misi ane numpang tanya klo variasi scoopy 2013 yg retro stylish itu d jual d dealer ato ga yha?
Ibu Laurentius,
Untuk akasesoris Ibu bisa mengubungi Ahass kami di 021-5454486 .
Terima kasih
Mau tanya untuk scopy fi cosmo cream barang.a sudah dluncurkan kpasaran mas
Pak Hadi,
Untuk type Scoopy FI warna cosmo cream sudah dipasarkan.
Terima kasih
kenapa untuk warna vogue red untuk saat ini inden lama banget? udah 3 minggu saya menunggu, dan dealer nya bilang vogue red tidak ada lagi.
Pak Galen,
Untuk jangka waktu indent saat ini memang sangat lama.
Terima kasih
untuk honda scoopy di tahun 2014 ada product baru atau tdk?”
dengan warna” yang baru juga?”
Ibu Chichi,
Untuk type Scoopy FI tahun 2014 belum ada perubahan.
Terima kasih
Permisi admin,ada body kiri bagian belakang scoopy fi esp K16R stylish
Hi kak, Mohon maaf untuk cover body bisa dicek ketersediaan stoknya di https://www.hondacengkareng.com/catalogs/katalog-suku-cadang-honda-scoopy-esp-k16/
Terimakasih