Berikut adalah tempat dan cara dimana anda bisa membayar angsuran kredit motor FIF:
- Kantor cabang FIF
- ATM BCA
- ATM BRI
- Teller BRI
- ATM Permata
- ATM NISP
- Kantor pos
- Alfamart
Pembayaran Melalui Kantor Cabang FIF

Contoh Kwitansi Pembayaran Di Kantor FIF
Langkah Langkah Pembayaran Angsuran FIF Melalui ATM BCA
- Masukan kartu ATM anda pada mesin ATM
- Masukkan nomor PIN anda
- Pilih menu “TRANSAKSI LAINNYA”
- Pilih menu “PEMBAYARAN”
- Pilih menu “PINJAMAN”
- Pilih menu “FIF”
- Masukan No KONTRAK anda kemudian tekan
- “BENAR”
- Transaksi berhasil dilaksanakan
- Simpan struk ATM sebagai bukti pembayaran yang sah
* Pembayaran dapat dilakukan melalui internet banking dan M-BCA
Langkah Langkah Pembayaran Angsuran FIF Melalui ATM BRI
- Masukan kartu ATM anda pada mesin ATM
- Masukkan nomor PIN anda
- Pilih menu “TRANSAKSI LAINNYA”
- Pilih menu “PEMBAYARAN”
- Pilih menu “CICILAN MOTOR”
- Pilih menu “FIF”
- Masukan No KONTRAK anda kemudian tekan “BENAR”
- Informasi pembayaran FIF, kemudian tekan “BENAR”
- Transaksi berhasil dilaksanakan
- Simpan struk ATM sebagai bukti pembayaran yang sah
Langkah Langkah Pembayaran Angsuran FIF Melalui Teller BRI
- Mengisi slip setoran
- Kolom rekening: masukkan No KONTRAK
- Kolom jumlah: masukkan jumlah pembayaran
- Jika pembayaran berhasil, teller BRI akan mencetak bukti pembayaran dibalik slip setoran
- Simpan slip setoran sebagai bukti pembayaran yang sah
Langkah-langkah pembayaran angsuran FIF melalui ATM Permata
- Masukan kartu ATM anda pada mesin ATM
- Pilih “BAHASA”
- Masukkan nomor PIN anda
- Pilih menu “PEMBAYARAN”
- Pilih menu “CICILAN”
- Pilih menu “Federal Int’l Finance”
- Masukan No KONTRAK anda kemudian tekan “BENAR”
- Transaksi diproses
- Masukkan jumlah uang, tekan “BENAR”
- Pilih “REKENING YANG AKAN DIGUNAKAN”
- Transaksi diproses
- Selesai, pilih transaksi lainnya
- Simpan struk ATM sebagai bukti pembayaran yang sah
* Khusus untuk nasabah Bank Permata anda juga bisa melakukan pembayaran melalui telepon (Phone Banking) yang dikenal dengan nama PermataTel. Hubungi nomor 63399 (GSM) atau 500111 (fixed line) untuk melakukan pembayaran angsuran.
Langkah Langkah Pembayaran Angsuran FIF Melalui ATM NISP
- Masukkan kartu ATM anda pada mesin ATM
- Pilih “BAHASA”
- Masukkan nomor PIN anda
- Pilih “MENU LAINNYA”
- Pilih menu “PEMBAYARAN”
- Pilih menu “KREDIT KONSUMEN”
- Pilih menu “PT. FIF”
- Pilih jenis nasabah “NON DECLINE”
- Masukkan No. KONTRAK Anda
- Menu “INQUIRY” untuk nasabah Non-Decline, tekan “BAYAR”
- Simpan struk ATM sebagai bukti pembayaran yang sah
* Catatan: untuk konsumen dengan bunga menurun pilih jenis nasabah “Decline”
Pembayaran Angsuran FIF Melalui Kantor Pos
- Cari kantor pos terdekat dari tempat tinggal anda
- Cari loket pembayaran dan tunjukkan Kartu Pembayaran atau Kwitansi terakhir sebagai identitas pelanggan FIF
- Pastikan Nama dan No Kontrak sudah sesuai
- Simpan kembali Resi Pembayaran yang sudah anda terima sebagai bukti pembayaran yang sah

Contoh Kwitansi Pembayaran Angsuran FIF Di Kantor POS (Offline)

Contoh Kwitansi Pembayaran Angsuran FIF Di Kantor POS (Online)
Pembayaran Angsuran FIF Melalui Alfamart
- Tunjukkan Kartu Pembayaran atau Kwitansi terakhir sebagai identitas pelanggan FIF
- Pastikan Nama dan No Kontrak sudah sesuai
- Simpan kembali Resi Pembayaran yang sudah anda terima sebagai bukti pembayaran yang sah
Baca juga artikel dibawah ini:
- Pentingnya Membayar Angsuran Kredit Motor Anda Tepat Waktu
- Membahas Perhitungan Denda Keterlambatan Angsuran Kredit Motor
- Cara Mengetahui Tanggal Jatuh Tempo Dan Nomor Kontrak Kredit Motor
- Cara Membayar Cicilan Angsuran Kredit Motor Adira
- Cara Membayar Cicilan Angsuran Kredit Motor OTO
- Cara Membayar Cicilan Angsuran Kredit Motor WOM
- Cara Membayar Cicilan Angsuran Kredit Motor CSF
Maf mau nanya,saya kredit motor vario 110 FI dgn dp 5jt tapi knp di surat perjanjian tertulis dp saya 3.960.561
PakTom,
Mohon maaf untuk hal tersebut bapak dapat konfirmasi langsung ke pihak leasing.
Karena terdapat pemotongan biaya asuransi,administrasi dan biaya lain dari DP asli.
Terima kasih
Selamat Pagi, sy mau tanya cara pembayaran angsuran kredit motor di FIF melalui sms bangking ATM Mandiri bisa ga ya? tks
Ibu Winata,
Mohon maaf Ibu, untuk pembayaran angsuran tidak dapat melalui sms bangking ATM. Pembayaran dapat melalui Alfamart, BNI, Indomart, dan Kantor Pos.
Terima kasih
selamat sore mba / Pak :
sya mau tanya klo pembayaran mtor telat 1 bulan haraus bayar via transfer or datang langsung ke leasing nya ya mba
maksiih …
Pak Suhendrik,
Apabila pembayaran angsuran Bapak sudah telat 1 bulan, maka untuk pembayaran Bapak harus datang langsung ke kantor leasing terdekat di Daerah Bapak. Karena untuk denda tidak dapat dibayar via transfer.
Terima kasih
Maaf ” mau tanya mbak
Kalo nomor kontrak pembayaran motor diberitahukan brapa hari ya mbak . terimah kasih
Pak Artha,
Nomor kontrak biasanya diberitahukan oleh pihak leasing kurang lebih setelah 2 minggu motor diterima.
Terima kasih
slamat siang pak. menanyakan kalau misalnya kredit, akan di lunasi dpt potongan harga atau tidak? dan bagaimana pada saat pembayaran pajak taunan soalnya kan blm ada bpkb kalau kredit? posis i saya di halim jakrta timur
Ibu Sri,
Untuk hal pelunasan pembayaran pelunasan angsuran sebaiknya ibu langsung menghubungi leasing yang bersangkutan karena adanya potongan atau tidaknya ada perhitunggan khusus dari leasing dan tergantung masa cicilan yang akan ibu lunasi.
Pembayaran pajak tahunan motor ibu juga bisa datang langsung ke kantor leasing, biasanya di kantor leasing tersedia biro jasa untuk mengurus pajak tahunan. Atau apabila ibu ingin mengurusnya sendiri di Samsat maka ibu dapat meminta surat keterangan BPKB dari leasing tersebut.
Terima kasih
selamat siang saya mau tanya kalau bayar FIF di alfamart tetapi nunggak 3 bulan bisa bayar satu bulan dulu atau tidak?
Selamat siang pak Joni,
Keterlambatan pembayaran angsuran lebih dari 1 bulan tidak dapat dilakukan di Alfamart atau tempat lainnya selain di kantor FIF.
Mohon maaf untuk pembayaran sebaiknya bapak menanyakan langsung ke pihak leasing.
Terima kasih
Pagiii
mau nanya, Pembaran FIF lewat ATM BCA itu akan di potong secara otomatis di saldo kita atau gmna pak???
Soalnya semalam sewaktu sata ke ATM, ada yg mohon2 minta buat di bantuin bayar FIF melalui ATM saya, dengan alasan saldo ATMnya kosong …
Tapi saya sudah dikasih uang tunai 255rb sebagai ganti uang ATM saya yg akan di transfer ke FIF dgn jumlah 255rb jg..
Apa itu tdk berpengaruh thp saldo saya dibulan berikutnya??
Maksudnya saldo saya tdk akan dipotong otomatis oleh FIF sebesar 255rb utk membyar setoran org yg saya tidak kenal itukan ??
Mohon penjelasannya 🙂
Trmksh
Ibu Fitri,
Untuk pembayaran angsuran secara transfer melaui Bank BCA tidak akan terpotong secara otomatis, semuanya secara manual dan tidak terpotong otomatis.
Terima kasih
Saya kredit tidak pernah bayar telat setelah jatuh tempo, tapi yg ingin saya tanyakan adalah. Berapa lama kontrak yg saya bayar? Nomer kontrak saya 111000086714. Tolong direspon ya Min. Makasi.
Pak Dwi,
Setelah kami cek ke FIF, lama angsuran bapak adalah 26 bulan.
Terima kasih
Siang Pak/Ibu,
Saya mau tanya, kalo untuk pembayaran terakhir cicilan Apakah harus ke kantor pusat FIF atau bisa lewat tempat2 yang ditunjuk sebagai rekanan dalam hal ini Alfamart ?
Karena Saya sudah melakukan pembayaran terakhir cicilan ( ke 12 ) TV saya ke FIF melalui Alfamart, Sayangnya Struk pembayarannya terbuang dengan sampah ( saya baru sadar struk itu sudah terbuang pada saat orang FIF menelepon Saya & menanyakan ttg KETERLAMBATAN cicilan terakhir Saya )
Saya sudah berusaha menerangkan kepada Pihak FIF bahwa saya sudah membayar kan kewajiban saya via Alfamart ( karena awalnya saya tidak pernah diberitahu untuk pembayaran terakhir harus ke kantor pusat FIF Tangerang ), Namun Struk pembayarnnya hilang. Saya juga sudah berusaha ke Alfamarrt tsb untuk meminta Struk ( yang hasilnya nihil krn nomor sudah ter-BLOKIR ). Akhirnya Surat Peringatan Ke 1 dilayangkan ke rumah saya.
Mohon bantuannya untuk masalah Saya ( Struk pembayan hilang sehingga tidak dapat membuktikan pembayaran Saya) ini, untuk info saya sertakan ID Saya beserta cabang Fif terkait :
ID PELANGGAN 125000750114 an EPHI YULIANTI ,
PT. FIFGROUP
Cabang Cikupa
Ruko Venesia Bliok A3 No. 6-7 Citra Raya
Cikupa-Tangerang Telp 021 59403436
CR.FIELD : ROJUL HAZ 085311544998
Terimakasih.
Ibu Ephi,
Mohon maaf untuk hal tersebut sebaiknya ibu datang langsung ke kantor leasing FIF untuk konfirmasi.
Dan menurut info dari pihak FIF pembayaran terakhir harus dilakukan di kantor leasing yang bersangkutan dan tidak dapat dilakukan di tempat manapun (Alfamart, Kantor Pos, Transfer dan lain-lain).
Terima kasih
Saya mau melunasi angsuran motor saya,
Gimana cara mengetahui berapa sisa yang harus saya bayar?adakah situs FIF untuk mengeceknya
Terimakasih
Pak Agus,
Untuk pelunasan kredit Bapak dapat menghubungi pihak Leasing yang bersangkutan.
Terima kasih
maaf saya mau tanya .
saya kan dapet sertifikat asuransi kendaraan bermotor dari FIF PT ASTRA BUANA
yang saya mau tanyakan apakah saya harus bayar asuransi tersebut dan apakah sudah di bayar dari pihak FIF mohon penjelasanya..
Pak Fauzie,
Asuransi untuk pembelian kendaraan secara kredit, sudah termasuk pada pembayaran uang muka dan angsuran.
Terima kasih
Maaf bagaimana cara membayar cicilan FIF melalui internet banking Clicks CIMB Niaga, mohon bantuannya
Terima kasih
Pak Atyanto,
Maaf Pak, Untuk pembayaran angsuran menggunakan internet banking CIMB Niaga tidak bisa.
Terima Kasih
apakah bisa kredit motor dg cara angsuran “POTONG LANGSUNG DARI GAJI PENSIUN”?
Pak Yakub,
Mengenai hal tersebut tidak bisa Pak, untuk pembayaran angsuran tidak dapat melalui pemotongan gaji pensiun. Karena untuk pembayaran harus melalui Alfamart, Indomart, kantor pos, Bank BNI sesuai nomor kontrak yang terlah ditentukan.
Terima kasih
Klo untuk daerah banjarmasin bisa gak yaa..
Pak Lutfi,
Mohon maaf kami tidak dapat melayani pembelian untuk wilayah Banjarmasin.
Bapak dapat menghubungi Dealer Resmi Honda terdekat di Banjarmasin untuk pemesanan.
Terima kasih
saya kn mau byar mtor,tpi kalau saya langsung dobelin bln dpn skalian gmn,blh apa tidak,trims
Pak Dyah,
Apabila Bapak ingin melakukan pembayaran angsuran secara dobel, maka Bapak akan dikenakan biaya tagih dan denda.
Untuk lebih jelasnya Bapak dapat menghubungi Leasing yang bersangkutan.
Terima Kasih
Apakah di FIF menyediakan pinjaman uang tunai dg menjaminkan BPKB ???
Pak Teguh,
Leasing FIF mmenyediakan pinjaman uang tunai dengan menjaminkan BPKB.
Untuk info lebih lengkap bapak dapat menghubungi kantor leasing FIF terdekat.
Terima kasih
Selamat malam..
Sya maw tanya kalo misalkan saya maw bayar cicilan motor melalui mesin atm BRI.nanti bgimana cara konfirmasi ke pihak lesing atau sudah otomatis tagihan sudah terbayar..terimakasih
Ibu Uci,
Untuk pembayaran angsuran melalui transfer ibu tidak perlu konfirmasi ke pihak leasing karena sudah otomatis terbayar.
Terima kasih
Sy mau tanya FIF area Tangerang hari sabtu buka jam berapa ????
dan tutup jam berapa ???
Makasih Admin
Pak Djael,
Untuk seluruh kantor FIF area Jakarta dan Tangerang pada hari sabtu buka jam 8.00 sampai 13.00 WIB.
Terima kasih
Jam operasional fif dari jam brp sampai jam berapa pak/bu?
Pak Adi,
Untuk pembayaran secara langsung di kantor FIF mulai jam 08.00-16.00, khusus dihari sabtu mulai jam 08.00-13.00 dan pembayaran secara transfer mulai jam 00.00-20.00 .
Terima kasih
Maaf bu saya mau tanya. Bulan ini tgl 20 juli 2015 kredit motor saya jatuh tempo untuk angsuran pertama apabila angsuran pertama dilakukan melalui atm boleh tudak y? Karna fif cabang bekasi sepertinya sudah libur. Trima kasih
Ibu Yunita,
Pembayaran angsuran pertama dapat dibayarkan melalui transfer ataupun di Alfamart dan Indomart.
Terima kasih
saya mau tanya klo mau bayar cicilan motor di luar jakarta bisa ga ya dicabang fif luar jakarta
Dear Bapak Sapto,
Bapak dapat membayar angsuran dicabang FIF diluar Jakarta,Bapak sebutkan no.kontrak tersebut.
Terima kasih
kalo pemesanan di cengkareng apa harus fif dket cengkareng juga pak????
Pak Muhammad Alif,
Untuk pembelian motor Honda di Cengkareng Motor tidak harus cabang FIF dekat Honda Cengkareng.
Cabang kantor FIF disesuaikan dengan alamat tinggal konsumen.
Terima kasih
bayar via fif apakah bisa di double pak terima kasih,..
Pak Kanif,
Pembayaran dapat dilakukan double tetapi pembayaran harus dilakukan di kantor leasing FIF.
Terima kasih