
Fungsi Speedometer adalah untuk mengetahui informasi mengenai kecepatan kendaraan agar dapat mengendalikan kecepatan yang sudah dibatasi. Jika speedometer motor anda mati maka anda tidak bisa mengetahui atau mengontrol laju kecepatan motor anda dan hal tersebut bisa menjadi pemicu kecelakaan di jalan raya.
Jika angka atau jarum yang terdapat di speedometer motor anda tidak bergerak meskipun motor sedang melaju itu tandanya speedometer anda mati. Tanda lain speedometer anda mati adalah apabila jarum speedometer naik turun saat motor sedang melaju.
Berikut adalah 3 penyebab utama speedometer motor mati:
- Kabel putus
- Gearbox rusak
- Speedometer rusak
1. Kabel Putus
Kabel putus dapat disebabkan oleh beberapa hal dibawah ini:
- Kabel speedometer tertekuk/tertarik. Sebaiknya anda hati-hati saat membersihkan kabel speedometer agar kabel speedometer anda tidak tertekuk/tertarik.
- Karat pada kabel speedometer. Ini dapat disebabkan oleh air yang masuk ke dalam kabel speedometer pada saat mencuci motor atau melewati genangan air. Kami sarankan anda untuk langsung mengeringkan kabel dengan kain pada saat kabel terkena air.
- Usia kabel speedometer yang sudah lama

Kabel Speedometer
2. Gearbox rusak
Fungsi gearbox adalah untuk meyalurkan tenaga/daya mesin ke bagian mesin lainnya sehingga dapat menghasilkan pergerakan baik berputar ataupun bergeser.
Gearbox rusak dapat disebabkan oleh beberapa hal, seperti :
- Pemasangan gearbox yang kurang pas
- Gearbox pecah
- Gearbox aus. Apabila gigi di dalam gearbox sudah mengecil maka harus segera diganti.

Gearbox
3. Speedometer Rusak
Jarum speedometer yang mati memang bisa disebabkan oleh speedometer yang rusak.
Berikut adalah beberapa hal yang menyebabkan speedometer rusak :
- Speedometer pecah
- Jarum speedometer macet
- Per speedometer patah

Speedometer
Nah kami sudah bahas beberapa penyebabnya. Kami sarankan anda datang ke AHASS Bengkel Resmi Honda apabila speedometer anda rusak agar bisa ditangani langsung oleh ahlinya. Salam satu hati.
Ijin tanya Mind, baru dpt beat fi 2018 secound, speedometer tidak jalan saat motor jalan, dan lampu mil kedip terus, apa karena Speedometer tidak jalan ya jadi lampu Mill kedip terus
Hi kaka Suryadi
Spedamotor Beat 2018 mati kemungkinan kabel speedometer putus, coba lakukan pengecekan pada jalur kabel sensor kecepatan yang berada dibagian atas cvt tertutup cover hitam. dan kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebut bkebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Untuk speedometer saya cb verza 150 ga muncul angkanya, tapi kalau untuk netral dan riting nyala itu ada masalah di apanya ya min? Mohon bantuannya.
Hi kak Falah
Hal tersebut bisa disebabkan adanya kabel yang tidak normal, atau bisa juga speedometer yang sudah tidak berfungi, dan kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebut kebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Spedometer mati lampu depan normal tapi ga bisa stater
Hi kak Reza
Sepeedometer mati bisa di sebabkan karena Aki yang drop, atau adanya jalur kabel yang tidak normal, kami menyarankan sebaiknya Anda membewa sepeda motor tersebut kebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Terimakasih
Saya punya Honda beat tahun 2018 saat ini spedometer nya mati yang mengakibatkan motor nya tidak bisa nyalah, kira2 kenapa ya mohon bantuannya karna motornya bener2 gak bisa nyala
Hi kak Amelia
Kemungkinan hal tersebut terjadi karena jalur kabel yang tidak normal, kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebut kebegkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Terimakasih
Speedometer saya pada bagian KM dan kecepatan tidak berfungsi. Mohon bantuannya min?
Hi kak Yoko
Untuk speedometer mati pada bagian kilo meter coba lakukan pengecekan pada kabel speedometer, atau kabel sensor speedometer kemungknan kabel tersebut putus, dan kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebut kebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Saya punya motor Supra x 125 speedometernya tiba” mati di KM 4999 begitu mau menuju ke KM 5000 tiba” mati,padahal sebelumnya baik baik saja
Mohon bantuannya…
Hi kak Arie
Speedometer mati bisa disebabkan kabel speedometer putus, dan kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebuk kebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Motor beat street saya tiba2 TDK bisa distarter dan layar spedonya ngeblank,klo seperti ini kenapa ea
Hi kak Alfiah
Sepeda motor tidak bisa starter dan speedometer blank bisa disebabkan dari aki yang drop, dan kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebut kebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Saya kesulitan untuk mencari kabel speedometer dan gearbox untuk REVO X saya.
Apakah kabel speedometer dan Gearbox REVO X kompatibel dengan REVO FIT atau REVO ABSOLUTE ?
Hi kak Hari
Untuk kabel speedometer bisa menggunakan https://www.hondacengkareng.com/produk/cable-comp-spdmt-44830kwwa82/
Dan untuk Gearbox https://www.hondacengkareng.com/produk/box-assy-speedometer-gear-revo-110-new-supra-x-125-fi-44800kww650/
spidometer mati dan stater juga mati, padahal sekring tidak putus, cuman ada kaya karat tapi warna warni di bagian kanan kiri sekring, kira kira penyebab nya apa?
Hi kak Ym
Hal tersebut bisa disebabkan soket kabel yang kendur, atau ada rangkaian kabel body yang putus, dan kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebut kebengke resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Izin tanya min,saya punya unit revo fi tahun 2019 ,jika kunci kontak di hidupkan spidometernya tidak berfungsi,tapi ketika unit berjalan berfungsi normal
Mohon di jawab trimakasih
Hi kak Arif
Hal tersebut bisa disebabkan karena kondisi aki yang tidak normal(drop,tidak bisa menyimpan voltase),dan kami meyarankan Anda membawa sepeda motor tersebut kebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Meteran Nya mati di stater ga bisa
Hi kak Delima
Meter mati dan tidak bisa di starter bisa disebabkan Aki rusak atau rangkaian kabel body yang tidak normal, kami menyarankan Anda sebaiknya membawa sepeda motor tersebut kebengkel resmi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
spidometer Scoopy mati tiba2 kenapa ya kak ? SDH dibawa kebengkel kabel TDK ada yg putus, kalau dinyalakan jarum TDK bergerak, biasanya kl Krn sensornya yg mati jarum tetap bergerak , apa kemungkinan Krn spido mati? biayanya brp kl ganti spido
Hi kak Elly
Jika kabel speedometer normal, maka kemungkinan Speedometernya yang rusak, Mohon maaf untuk Scoopy Tahun berapa ya kak?
kalo ganti kabel spedometer k60r kira kira berapa ya
Hi kak Atropos
Untuk kabel Speedometer Vario K60R bisa dilihat https://www.hondacengkareng.com/catalogs/katalog-suku-cadang-honda-new-vario-125-k60r/f2-1-meter-acb125cbfk-cbtk-katalog-honda-new-vario-125-k60r/
Pastian untuk menyesuaikan tipe sepeda motor.